Rabu, 16 Januari 2019

“Pengaruh Penggunaan Seismic Base Isolation System Terhadap Respon Struktur Gedung Hotel Ibis Padang (Universitas Gunadarma Review)’’

Assalamualaikum guys, selamat siang alhamdulillah akhirnya kali ini gue bisa ngeblog lagi setelah sekian lama hanya posting tugas formal kampus doang, kali ini gue akan me review jurnal yang membahas tentang “Pengaruh Penggunaan Seismic Base Isolation System Terhadap Respon Struktur Gedung Hotel Ibis Padang” . Awalnya dilatar belakangi  karena indonesia merupakan daerah yang rawan dengan bencana gempa bumi, gunung berapi ataupun tsunami. Dari berbagai kejadian gempa yang ada, mayoritas penyebab tingginya jumlah korban jiwa ketika terjadinya gempa bumi adalah akibat keruntuhan bangunan. Banyak cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi resiko keruntuhan bangunan, salah satunya adalah dengan menggunakan base isolator. Gedung Hotel Ibis Padang ini menggunakan base isolator pada struktur bangunannya, berfungsi untuk memperpanjang waktu getar alami struktur sampai 2,5 atau 3 kali dari waktu getar struktur tanpa base isolator (struktur konvensional) dan memiliki redaman sampai 30%. Akibatnya gaya gempa yang disalurkan ke struktur menjadi lebih kecil. Base isolator memperbesar perioda struktur sampai tiga kali lipat, sehingga dapat memperkecil simpangan antar laintai dengan kata lain base isolator dapat mereduksi gaya gempa yang terjadi.
Perbandingan antara bangunan konvensional dengan bangunan yang menggunakan base isolator
 



Rubber Bearing Seismic Base Isolator pada Gedung Hotel Ibis Padang merupakan jenis Elastomeric Bearings yang bahan utamanya terbuat dari bahan sintetik atau karet. Penggunaan lead rubber bearing pada struktur bangunan gedung Hotel Ibis Padang memberikan deformasi lateral tiap lantai yang lebih besar dibandingkan pada struktur dengan fix base. Penggunaan lead rubber bearing sebagai seismic isolation system pada gedung beton bertulang, akan menurunkan gaya-gaya dalam pada struktur sehingga seolah-olah struktur gedung tersebut terletak di daerah dengan zona gempa yang lebih kecil. Berdasarkan perhitungan diperoleh reduksi gaya dalam struktur sekitar 60 hingga 80 %. Penggunaan base isolator dengan type HH090-X6R dapat HH085-X6R dipertimbangkan untuk digunakan pada bangunan Hotel Ibis Padang




Terima kasih guys atas kunjungannya diblog ini, semoga bermanfaat dan menjadikan pengetahuan bagi kita semua.. See you next time


Mei Panita Sari
14315115
4TA01
Fakultas Teknik Sipil Dan Perencanaan
I Kadek Bagus Widana Putra
Universitas Gunadarma



Hyperlink to :











Tidak ada komentar:

Posting Komentar